Alasan Harus Membuka Tirai Jendela Pesawat Saat Take Off dan Landing

Apakah kamu pernah atau sering bepergian menggunakan pesawat? Jika ya, pasti kamu pernah diberi instruksi oleh pramugari untuk membuka melipat meja, meluruskan sandaran kursi, dan membuka penutup atau tirai jendela pesawat saat awal penerbangan dan ketika hendak mendarat. Memang terkesan sepele, namun sebenarnya hal tersebut sangat penting demi keamanan dan keselamatan seluruh penumpang.

Membuka tirai jendela pesawat adalah hal wajib yang harus dipatuhi. Bukan untuk menyaksikan pemandangan di luar, namun agar:


1. Memudahkan Kru Menyusun Rencana Evakuasi Jika Terjadi Masalah

Pesawat yang akan take off dan landing cukup rentan terkena masalah atau kecelakaan. Dalam keadaan darurat, prosedur FFA menyebutkan bahwa para awak kabin dituntut untuk bertindak cepat yakni dengan total waktu prosedur penyelamatan maksimal 90 detik. Maka dari itu, tirai jendela pesawat harus terbuka agar pesawat memiliki percahayaan yang baik sehingga para awak kabin dapat dengan mudah melihat situasi di dalam dan di luar pesawat. Jika demikian, para awak kabin tersebut lebih mudah menyusun rencana evakuasi serta memilih jalur efakuasi yang paling aman dan efektif.


2. Memudahkan Proses Evakuasi Para Penumpang

Dalam keadaan darurat, para penumpang harus kooperatif menuruti instruksi dari para awak kabin. Mata kita memerlukan waktu beradaptasi dari kondisi gelap ke terang, maka dari itu, jendela pesawat harus dibuka agar mata kita dalam kondisi siap siaga ketika proses evakuasi. Lampu di dalam pesawat juga akan diredupkan saat lepas landas dan mendarat untuk membantu mata kru dan penumpang melakukan penyesuaian. Selain itu, agar proses evakuasi berjalan dengan cepat dan meminimalisir risiko, para penumpang juga perlu melipat meja dan meluruskan sandaran kursi.

Pesawat


3. Penumpang Dapat Segera Melaporkan Jika Melihat Masalah

Jika tirai terbuka, masalah khususnya di luar pesawat seperti kerusakan pada sayap atau mesin, akan lebih mudah diketahui baik itu oleh para awak kabin maupun oleh para penumpang. Jika tirai jendela terbuka, penumpang yang melihat keberadaan masalah akan segera melapor kepada awak kabin, dan masalah pun akan lebih cepat teratasi.

Bisa dibayangkan jika terjadi masalah di dalam pesawat dalam kondisi gelap atau minim cahaya karena tirai jendela pesawat tertutup? Atau proses evakuasi terhambat karena badan para penumbang terhalang oleh meja dan sandaran kursi?


Hmm. Maka dari itu, jangan lupa untuk selalu menaati arahan dari para awak kabin ya 😊

Bagikan Artikel Ini

Posting Komentar

1 Komentar

Emoji
(y)
:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)